Apple Pie

Kado Valentine untuk pacar, hadiah buat pacar cocok untuk hadiah Valentine 2013.
Tidak selalu harus berupa hadiah , baju, jam tangan , dompet, atau berbagai aksesoris kado valentine lain-nya. Pernah dengar menyenangkan pria lewat perut nya ?
Mungkin sering terlintas bahwa aku gak bisa masak, percaya atau tidak bagi saya yang tidak suka dengan memasak pun bisa membuat kue yang simple ini

Resep di ambil dari : the joy of baking

APPLE PIE

Resep kulit pie (pate brisee) :
2 1/2 cups (350g) tepung terigu serbaguna.
1 sdt garam.
2 sdm (30 g) gula pasir.
1 cup (226 g) mentega tawar, dingin & dipotong kotak-kotak.
1/4-1/2 (60-120 ml) cup air es.
Isi pie apel :
  • 6 butir apel fuji atau granny smith, kupas, potong tipis (1 apel dibagi 12).
  • 40 g gula pasir.
  • 50 g gula semut (brown sugar).
  • 3 sdm madu.
  • 2 sdm air jeruk lemon.
  • 1 sdt bubuk kayumanis.
  • seujung sendok teh bubuk pala.
  • 1/4 sdt garam.
  • 2 sdm mentega tawar.
  • 1 sdm + 1 sdt tepung maizena.
  • 1/4 cup susu cair. (boleh pake boleh enggak)
  • Whipped cream, butterscotch syrup, chocolate syrup, atau eskrim vanilla & cherry untuk garnish. (option)

Cara membuatnya:
- Kulit pie: aduk mentega, tepung & gula dengan garpu, baiknya tepung dimasukkan perlahan-lahan sambil diayak. Sambil diaduk, tambahkan air dingin sedikit-sedikit. Aduk asal tercampur menggunakan garpu, cukup semenit sampai adonan menyerupai remah (crumbly). Kalau kelamaan diaduk, kulit pie akan keras.

Pindahkan adonan kulit, bentuk bola, lalu bagi dua. Bungkus masing-masing adonan dengan plastik cling wrap, simpan didalam kulkas selama sejam. Ini bertujuan untuk ‘mengistirahatkan’ gluten dalam tepung (mencegah jadi alot) & mempertahankan mentega supaya tidak meleleh.
Setelah sejam, ambil 1 adonan, letakkan di permukaan datar (saya pakai meja marmer), buka, alasi permukaan adonan dengan plastik & gilas melingkar sampai selebar 30 cm. Selalu menggilas adonan dari tengah ke tepi. Perlahan angkat adonan lalu letakkan di loyang pie selebar 23 cm (9 inci). Rapikan kulit pie, tutup lagi dengan plastik lalu simpan dalam kulkas sampai saat akan digunakan.
- Isi pie apel: Kupas apel, potong tipis-tipis. Agak makan waktu saat mengupas & memotong apel, makanya dilakukan berdua suami sambil ngobrol seru, nggak bakalan berasa deh… tau-tau selesai aja. Campur potongan apel, gula, madu, air lemon, bubuk kayumanis, bubuk pala & garam. Diamkan campuran ini selama 30 menit-sejam sampai air buah apelnya keluar banyak (bisa terkumpul sampai 1 cup).
Saring air apelnya, masak air apel ini bersama lelehan mentega dengan api sedang sambil diaduk. Masak sampai air apel berkurang & konsistensinya kental mirip sirup (caramelized).
Keluarkan kulit pie yang sudah dicetak dalam loyang pie, diamkan pada suhu ruang selama 10 menit. Sementara itu, taburkan maizena ke potongan apel, aduk. Kemudian masukkan apel ini ke sirup apel yang masih hangat, aduk merata.
Gilas lagi 1 adonan kulit pie yang belum diolah, untuk bagian atas (penutup) pie.
Tutup kulit pie dengan plastik, sisihkan. Basahi pinggiran kulit pie di loyang dengan air. Tuang apel ke dalam kulit pie, ratakan, lalu tutup dengan kulit penutup pie. Lipat & rekatkan tepian kulit pie dengan garpu, atau bentuk seperti memilin pastel.
Oles kulit pie dengan susu. Dengan ujung pisau tajam, buat torehan di permukaan kulit pie untuk lubang keluarnya uap air dari isian pie saat panas dipanggang nanti.
Panggang pada suhu 220′C selama 45 – 50 menit, atau sampai isi pie tampak bubbly. Setelah matang, keluarkan dari oven & dinginkan 3-4 jam, baru dapat dipotong rapi. Tapi kalau mau dimakan hangat-hangat juga boleh sih hanya saja pie-nya agak crumbly saat dipotong & isinya meleleh.
Nah, Apple Pie sudah matang.

Percobaaan pertama (agak gosong)


Percobaan kedua (pas)

Tips : agar tidak gosong 50 menit api bawah , 5 menit api atas untuk keringkan saja

Hidangkan di hari Valentine mu , dengan garnish. dijamin menjadi kado valentine yang berkesan

Total damage:
piring pyrex di ace hardware 25 cm = 180 ribu
oven punya mama 
bahan2 = 60 ribu an

murah , namun berkesan yaa... =D
loyang piring nya bisa di pake berkali2



Comments

Popular Posts